Penyebab Mesin Vespa Muncul Suara Ngelitik

Terdengar aneh memang ketika mimin bilang "ngelitik". Maksudnya adalah suara yang keluar dari mesin vespa dan tentu sangat mengganggu kenyamanan terutama pendengaran kita. Jadi kurang lebih suaranya seperti ini, "tik...tik...tik...tik..." (terdengar samar-samar di area mesin).

Nah, Suara ngelitik vespa pada saat langsam ini sebenarnya berasal darimana?



Sebelum beranjak lebih jauh, tentu kamu harus tahu dulu 2 hal ini nih:
  1. Tutorial setel langsam vespa yang benar
  2. Tutorial setel angin vespa yang benar
penyebab mesin vespa ngelitik busihitam.com

Apa penyebab mesin vespa ngelitik?

Ada beberapa penyebab mesin vespa jadi ngelitik atau berisik. Mesin vespa yang normal tidak akan menimbulkan suara yang terlalu kasar (cenderung berisik), walaupun memang pada dasarnya mesin vespa agak sedikit lebih kasar daripada motor-motor jenis lainnya.

Penyebab mesin vespa ngelitik adalah:

1. Piston haus


Piston atau seher itu ada masa pakainya, bagusnya vespa 1 tahun sekali ganti seher (tapi tetap tergantng pemakaian). Jika dirasa tenaga vespa sudah loyo, gak kuat nanjak dan suara mesin kasar sebaiknya ganti piston.

Piston yang sudah haus bakalan menggesek bagian cylinder liner, karena sudah haus jadi terbentuklah sebuah gap (celah) antara piston dengan cylinder.

Itulah yang menyebabkan mesin vespa ngelitik dan kasar.

2. Ring piston tidak sesuai


Nah ada beberapa kemungkinan montir salah pasang ring piston vespa, karena ring piston vespa terbagi jadi 2. Ada yang besar dan ada yang kecil, biasanya di Indonesia montir sering memodifikasi ring piston.

Dengan tujuan hemat biaya, ring piston di modifikasi dengan cara di ganjal menggunakan seng atau bahan lainnya.

Itu adalah hal yang sangat berbahaya, dan pasti membuat mesin vespa ngelitik. Padahal kalau beli, ring piston itu harganya murah lho! Antara 20 - 50 ribu saja kok!

3. Stang piston tidak center


Jika stang piston tidak center, mesin akan terasa lebih bergetar walaupun kondisi vespa sedang langsam. Suara mesin yang ditimbulkan akan lebih kasar dari biasanya, langsam akan terasa tidak enak.

Kalau vespa kamu punya masalah seputar stang seher, siapkan biaya yang cukup minimal 200 ribu untuk pergi ke bengkel karena harus bedah mesin.

Belum lagi biaya untuk membeli stang piston yang baru atau memperbaikinya (re-center / balancing).


Kesimpulan


Itulah 3 peyebab inti dari mesin vespa yang ngelitik, apa yang sekarang harus kamu lakukan?
  • dengarkan baik-baik suara mesin vespa, jika terdengar ada suara "tik tik tik" berarti mesin vespa ngelitik.
  • besarkan langsam vespa, dengarkan lagi suara "tik tik tik"
  • gas vespa sampai poooollll dalam kondisi netral, dengarkan suara mesinnya.


Kalau kamu ingin pergi ke bengkel, siapkan uang minimal 100 ribu. Karena seminimal-minimalnya mesin vespa ngelitik itu adalah ganti ring piston.

12 Responses to "Penyebab Mesin Vespa Muncul Suara Ngelitik"

  1. Ada rekomendasi bengkel buat balancing stang seher gak gan?

    ReplyDelete
    Replies
    1. kebetulan mimin belum pernah balancing stang seher, tp banyak temen yang rekomendasi di daerah caringan kalau di bandung

      Delete
  2. Ko msin saya suara kasar apabila di gas suara ngegeritik ilang klo tdak di gas suara nya ksar ...mhon bntuan nya suhu

    ReplyDelete
  3. Ko msin saya suara kasar apabila di gas suara ngegeritik ilang klo tdak di gas suara nya ksar ...mhon bntuan nya suhu

    ReplyDelete
    Replies
    1. udah cek bearing dan lahar2 bambunya aman semua?

      Delete
  4. mau bertanya om , Vespa saya Excel skrng lagi kurang sehat mesinnya ada bunyi gelitik tapi kalo ditarik koplingnya sedikit bunyinya hilang , kira kira apanya itu mas ?

    ReplyDelete
    Replies
    1. kebalik tu om, biasanya pas di teken kopling malahanharusnya jadi berisik. coba di cek bak kopling atau rumahnya

      Delete
    2. Om klo pas ditarik kopling berisik itu apanya ya kira2? Seher baru ganti, tp stang seher belum diganti.

      Delete
  5. Punya saya suara pletak pletok klu di idupin itu apanya om

    ReplyDelete
  6. om kalo ngelitiknya di rpm tinggi kira" kenapa ya

    ReplyDelete

ada saran? kritik? atau ingin berkomentar? ketik aja dibawah sini!